Mobil-mobil Murah Siap Mejeng di IIMS Bulan Septerber 2012

Mobil-mobil Murah Siap Mejeng di IIMS Bulan Septerber 2012
Mobil-mobil Murah Siap Mejeng di IIMS Bulan Septerber 2012



Perhelatan ajang pameran otomotif terbesar di Indonesia, IIMS 2012 bakal kembali digelar September mendatang. Yang menarik dari ajang itu, pengunjung bakal disuguhkan mobil-mobil murah yang disiapkan untuk pasar Indonesia.

Kehadiran yang ditunggu-tunggu adalah mobil murah hasil kolaborasi Toyota dan Daihatsu, di mana diproduksi oleh Astra Daihatsu Motor (ADM) dan dipasok ke Toyota. Seperti halnya duet maut Xenia-Avanza dan Terios-Rush.

Kemungkinan besar mobil murah Toyota-Daihatsu bisa memulai debut di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012. Diberitakan sebelumnya, Toyota memilih  Agyo, city car bermesin 1.000 cc yang telah dipasarkan di Jepang sebagai mobil murah di Indonesia.

Mobil kompak yang kelak diberinama Agia jika sudah dipasarkan di Tanah Air ini memiliki kapasitas 5 penumpang. Dikabarkan, harga yang ditawarkan kurang dari Rp100 jutaan. Jika benar, tentu harga tersebut sangat menarik bagi para konsumen di Indonesia.

Gebrakan mobil murah juga siap disodorkan pendatang baru di pasar otomotif Tanah Air, yakni Tata Motors. Pabrikan asal India itu bakal menghadirkan Tata Nano, yang dikenal sebagai mobil termurah segajat. Di negara asalnya, India, Nano 2012 dibanderol Rs.1,40 lakhs, atau sekitar Rp25 juta (versi terendah).

Selain kehadiran mobil murah, IIMS juga kembali menawarkan beragam program-program unggulan. Seperti test drive, menggunakan area sepanjang 2 km di area dalam dan jalan bagian luar JIExpo, arena test drive tahun ini akan diramaikan oleh beberapa peserta, seperti Mitsubishi Motors, Hyundai, Subaru, Chevrolet, dan Suzuki. 

Kemudian Drift War, di mana menghadirkan 50 drifter profesional dengan layout track baru yang lebih menantang. Yang tak kali seru lagi adalah Russ Swift, atraksi menantang dengan menggunakan tipe Subaru Impreza 1.6i (1.600 cc) dan Subaru Impreza 1.6 Sti (2.500 cc).

Tercatat  25 merek kendaraan penumpang dan 10 merek kendaraan niaga akan berpartisipasi di Indonesia International Motor Show (IIMS) 2012. Terjadi peningkatan jumlah peserta dibandingkan tahun lalu yang hanya menampilkan 32 merek APM.

Dalam hal luas area, IIMS 2012 akan menggunakan area pamer sebesar 70.550 m2 atau naik lebih dari 10 persen dari luasan tahun lalu sebesar 63.654 m2. Mencakup area hall yang lebih banyak, IIMS 2012 akan menggunakan seluruh area JIExpo, di mana hall A, hall B, hall C, Dan Hall D diperuntukkan bagi kendaraan penumpang, dan area outdoor untuk kendaraan niaga.

Johnny Darmawan, Ketua Penyelenggara IIMS 2012 mengatakan sebagai bukti IIMS 2012 selalu memanjakan para pencinta otomotif Indonesia, hari pertama yang sebelumnya hanya khusus untuk undangan dan media, tahun ini pada sore hari pameran akan terbuka untuk pengunjung umum.
"Itu dimaksudkan untuk memberikan kesempatan pada pecinta otomotif menjadi yang pertama turut menyaksikan peluncuran-peluncuran produk yang akan banyak dilakukan oleh APM pada hari itu," kata dia.

sumber : VIVAnews

0 komentar:

Posting Komentar

 

Sed Auctor

Quis Mauris

Cras Facilisis

Suspendisse Dolor